Etika
Senin, 23 September 2024 20:01 WIB
Penulis:Redaksi Daerah
Editor:Redaksi Daerah
JAKARTA - Tidak dapat dipungkiri, bekerja adalah suatu hal yang lumrah untuk dilakukan apalagi dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Tidak hanya itu, merasa lelah ketika bekerja juga hal yang biasa untuk dirasakan bagi para pekerja atau karyawan.
Jika Anda mengalami kelelahan saat bekerja, ada beberapa langkah yang bisa Anda ambil untuk mengurangi kelelahan dan menjaga keseimbangan antara kerja dan kehidupan pribadi.
Seperti yang dilansir dari Healthline, berikut beberapa gejala kelelahan kerja yang umum terjadi.
Jika Anda mengalami gejala ini, mungkin saatnya untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang berkontribusi pada kelelahan dan melakukan perubahan pada rutinitas agar tetap seimbang.
Kadang, kita merasa lebih siap menghadapi tantangan dengan tetap terhubung dengan email kerja atau perangkat kerja sepanjang malam atau akhir pekan.
Tapi, jika rekan kerja atau pelanggan tahu Anda selalu bisa dihubungi, Anda mungkin tidak akan pernah benar-benar bisa melepaskan diri dari pekerjaan.
Jika Anda diharapkan menangani urusan kerja di luar jam kerja, bicarakan dengan atasan tentang menetapkan batasan yang jelas. Jika Anda sering lembur karena pekerjaan, pastikan Anda tidak selalu menawarkan diri untuk tugas tambahan hanya untuk menyenangkan orang lain.
Jika Anda punya terlalu banyak pekerjaan, jangan ragu untuk meminta bantuan. Meminta bantuan bukan tanda kelemahan. Atasan Anda tentu ingin kamu bekerja dengan baik, dan mereka tidak bisa mendukung jika tidak tahu kondisi kamu yang sebenarnya.
Setelah seharian bekerja, mungkin Anda hanya ingin bersantai dengan menonton TV. Namun, sesekali cobalah melakukan hal lain yang lebih bermakna. Kegiatan seperti berkebun, membaca buku, dan sebagainya.
Menjaga kebutuhan fisik dan emosional adalah bagian penting dari menciptakan keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Merawat diri bisa membuat Anda lebih tangguh dan mampu mengatasi tantangan.
Hal tersebut bisa berupa mandi air hangat sambil mendengarkan musik, yoga, meditasi, atau berbicara secara teratur dengan teman-teman terdekat Anda.
Menyimpan stres sendirian bisa membuat Anda merasa semakin terisolasi. Jangan takut untuk berbicara dengan orang yang kamu percayai.
Mereka mungkin tidak bisa menghilangkan kelelahan Anda, tetapi bisa memberikan dukungan dengan mendengarkan atau membantu dalam hal-hal kecil.
Mengubah rutinitas harian juga bisa membuat perbedaan besar. Cobalah ubah urutan tugas harian atau ambil jeda dengan berjalan kaki singkat.
Meminta fleksibilitas jam kerja atau mencoba bekerja di luar ruangan bisa memberi suasana baru.
Jika semua langkah ini tidak mengurangi kelelahan, dan tempat kerja tidak mendukung perubahan, mungkin saatnya mempertimbangkan karier baru yang lebih seimbang antara pekerjaan dan kehidupan pribadi.
Jika kelelahan yang Anda rasakan terus berlanjut dan memengaruhi kualitas hidup Anda, cobalah melakukan konsultasi dengan profesional kesehatan.
Mereka bisa membantu mengeksplorasi penyebab kelelahan dan memberikan dukungan untuk kesehatan mental Anda.
Itu tadi beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memulihkan diri ketika mengalami kelelahan bekerja.
Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh pada 23 Sep 2024
Bagikan
Korea Selatan
10 hari yang lalu