Semakin Inklusif, Selasar Pavilion Kini Gelar Pameran Senang Bersamamu: Milik Semua

Selasa, 15 Juli 2025 10:05 WIB

Penulis:Admins

Editor:Admins

WhatsApp Image 2025-07-15 at 10.03.46.jpeg

jabarjuara.co, Bandung – Selasar Sunaryo Art Space (SSAS) melalui Selasar Pavilion yang bekerjasama dengan Paragon Corp, kali ini diwakili oleh brand Emina, menggelar pameran lanjutan dari pameran "Senang Bersamamu" yang kali ini bertajuk "Senang Bersamamu: Milik Semua". Pameran ini menghadirkan karya-karya desain dari beberapa kontributor dari berbagai latar belakang seperti Convert Textured, Lokal Container, Nouv Wek, Owl Liunic, Precious Plastic, Studio Pancaroaba, dan Benda. Mereka menghadirkan ragam rancangan inovatif, mulai dari tipografi, ilustrasi, hingga desain produk.

Karya-karya tersebut juga dipamerkan dalam bentuk aset digital yang dapat diunduh dan digunakan secara bebas dengan prinsip kebebasan berbagi. Sebuah value yang diberikan oleh SSAS agar dunia seni semakin inklusif ke depannya. Selain itu, SSAS juga meluncurkan edisi perdana SSAS Zine, sebuah proyek kolaborasi dengan Creative Commons dengan judul Milik Semua: Pengantar Singkat mengenai Desain Sumber Terbuka. Zine ini berperan sebagai publikasi ringan yang menjelaskan mengenai seluk beluk wacana desain sumber terbuka bersama lisensinya.

SSAS Zine adalh publikasi ringkas yang diperkenalkan sebagai pengantar program-program mendatang di SSAS, memuat informasi penting yang relevan untuk publik. Zine ini dibagikan secara gratis kepada pengunjung sebagai wujud komitmen SSAS terhadap edukasi seni dan budaya. Disusun dengan bahasa yang sederhana dan ringkas, zine ini dirancang agar mudah dipahami, bahkan oleh pembaca tanpa pengetahuan sebelunhya tentang topik yang dibahas.

Selain itu, untuk mendukung penyelenggaraan pameran, SSAS meluncurkan miliksemua.com, yakni sebuat platform digital yang dirancang sebagai direktori karya sumber terbuka atau open source di bidang desain. Situs ini hadir untuk mewadahi para kreator yang ingin berbagi karya mereka agar bisa dimanfaatkan oleh khalayak yang lebih luas. Di sini publik bisa mengakses, mengunduh, dan menggunakan berbagai aset digital mulai dari elemen grafis, tipografi, ilustrasi, hingga desain produk dengan prinsip keterbukaan dan kebebasan berbagi.

Hal ini menjadikan visi dan misi SSAS dan Paragon Corp saat ini agar karya seni dapat dinikmati tidak hanya oleh kalangan seniman, penikmat seni, atau akademisi, tapi juga kalangan awam yang di masa depan tertarik dengan dunia seni sehingga seni semakin diterima dengan baik oleh banyak kalangan.