Wow! TikTok Kini Punya Konten Khusus Pendidikan untuk Remaja

Admins - Jumat, 17 Maret 2023 06:29 WIB
Kabar Baik! TikTok Perkenalkan Feeds STEM, Konten Pendidikan yang Aman untuk Remaja (play.google.com)

jabarjuara.co, Jakarta – TikTok adalah salah satu media sosial yang saat ini cukup populer terutama bagi masyarakat Indonesia. Hal ini karena TikTok dapat menjadi sebuah platform di mana tersedia berbagai konten hiburan yang mudah diakses oleh siapa saja.

Tampaknya, TikTok ingin menambahkan value atau nilai bagi penggunanya. Seperti yang dilansir dari laman Search Engine Journal melaui TrenAsia, baru saja TikTok mengumumkan peluncuran feeds baru yang didedikasikan untuk topik STEM yaitu Sains, Teknologi, Engineering (Teknik), dan Matematika.

Konten STEM ini akan muncul di samping feeds Following dan FYP yang tersedia ketika Anda masuk ke akun TikTok.

Pengguna dapat menemukan banyak video yang terkait STEM di TikTok menggunakan #STEM dan tagar terkait. Namun, seperti tagar atau hashtag biasanya, #STEM dan hasil tagar terkait juga akan menyertakan video apapun yang telah menggunakan tagar STEM ke deskripsi.

Content creator TikTok juga dapat menyertakan tagar terkait STEM dalam video apapun, terlepas dari apakah konten tersebut benar-benar tentang topik STEM atau tidak.

Feeds mengenai STEM ini juga akan ditinjau oleh mitra TikTok, yaitu Common Sense Network untuk memastikan konten STEM tersebut sesuai untuk remaja dan tidak berbahaya bagi perkembangan sosial, emosional, dan kognitif mereka.

Sedangkan mitra Poynter akan mengevaluasi konten STEM untuk akurasi fakta, memastikan bahwa apa yang akan dipelajari pengguna dapat membantu pengguna belajar mengenai topik STEM.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Justina Nur Landhiani pada 17 Mar 2023

Editor: Admins
Bagikan

RELATED NEWS